Banyuwangi Dipilih Jadi Lokasi Uji Coba Digitalisasi Bansos Nasional - Lensa Warta

Menu

Mode Gelap
Pemdes Tempursari Pasang WiFi Gratis di Dusun Ketindan, Percepat Digitalisasi Desa Pemkab Lumajang Ajak Warga Sambut 2026 dengan Doa dan Kepedulian Sosial Istighotsah Akhir Tahun 2025, Bupati Lumajang Ajak Perbanyak Doa, Empati, dan Refleksi Diri Malam Natal di Lumajang, Bupati Titip Doa dan Tegaskan Komitmen Kerukunan Jalan Baru Pasrujambe Buka Akses Ekonomi dan Percepat Pertumbuhan Desa

Nasional · 5 Jul 2025 13:27 WIB ·

Banyuwangi Dipilih Jadi Lokasi Uji Coba Digitalisasi Bansos Nasional


 Banyuwangi Dipilih Jadi Lokasi Uji Coba Digitalisasi Bansos Nasional Perbesar

Lensawarta.com, – Kabupaten Banyuwangi resmi ditetapkan sebagai lokasi percontohan nasional untuk program digitalisasi bantuan sosial (bansos). Penunjukan ini dilakukan setelah pemerintah menilai kesiapan infrastruktur digital daerah tersebut serta komitmennya dalam mendorong inovasi layanan publik.

Uji coba ini menjadi bagian dari inisiatif besar pemerintah dalam membangun sistem pelayanan publik digital berbasis Digital Public Infrastructure (DPI). Salah satu tonggak utamanya adalah peluncuran Portal Perlinsos, platform terpadu yang mengintegrasikan identitas digital, data biometrik untuk autentikasi, dan Single Platform for Local Programs (SPLP) sebagai sarana pertukaran data antarlembaga.

“Digitalisasi adalah kunci untuk menghadirkan layanan yang lebih tepat sasaran, transparan, dan efisien,” ujar Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan, yang juga menjabat sebagai Penasihat Khusus Presiden Bidang Digitalisasi dan Teknologi Pemerintahan, dalam keterangannya, dikutip pada Sabtu (5/7/2025).

Luhut memimpin langsung pertemuan strategis bersama jajaran kementerian/lembaga untuk meninjau kesiapan program digitalisasi bansos yang telah dikerjakan secara kolektif dalam enam bulan terakhir. Ia menegaskan bahwa pilot project ini akan menjadi fondasi penting bagi replikasi model serupa di tingkat nasional.

Pada tahap awal, dua program utama yang akan diuji coba melalui digitalisasi adalah Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT). Melalui Portal Perlinsos, masyarakat penerima manfaat akan dapat melakukan verifikasi, pendaftaran, dan pengelolaan bansos secara mandiri, aman, dan berbasis data.

“Pertemuan hari ini bukan hanya sekadar checkpoint, tetapi juga simbol komitmen kita bersama untuk menghadirkan pelayanan publik yang inklusif, adaptif, dan berbasis data,” tegas Luhut.

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Reporter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Widarto Tegur Sekda Jember di Rapat Banggar, Jangan Berpolitik dengan Data Bantuan

30 Desember 2025 - 16:42 WIB

Widarto Cium Politisasi Birokrasi dalam Pengelolaan Data DBHCHT di Jember

30 Desember 2025 - 16:22 WIB

Rute Surabaya-Palangkaraya Jadi Upaya Citilink Permudah Mobilitas Wisata dan Bisnis

24 Desember 2025 - 18:28 WIB

Gunung Semeru Erupsi, Kolom Abu Capai 900 Meter, Status Masih Siaga

20 Desember 2025 - 19:57 WIB

Bank Indonesia Prediksi Penjualan Eceran Surabaya Naik 19,7 Persen YoY di November 2025

20 Desember 2025 - 13:37 WIB

Gunung Semeru Erupsi, Kolom Abu Capai 1.000 Meter Mengarah ke Timur

20 Desember 2025 - 12:57 WIB

Trending di Nasional