Firman Soebagyo: Pengibaran Bendera One Piece Menjelang HUT RI Adalah Provokasi Menjatuhkan Pemerintah - Lensa Warta

Menu

Mode Gelap
EDITORIAL | Birokrasi Lemot, Anggaran Mandek, Moral ASN Rapuh: Saatnya Indah Masdar Lakukan Bersih-Bersih di Lumajang Bunda Indah: Santri Masa Kini Harus Jadi Pelopor Peradaban yang Berakar pada Moral dan Nasionalisme Bunda Indah Gaungkan “Nguri-Nguri Budaya Jawa”: Sekolah Jadi Ruang Cerdas yang Berakar pada Kearifan Lokal Santri Lumajang Gelar Aksi Damai: Meneguhkan Nilai Pesantren dan Etika Publik “Gema Berbaris” Lumajang: Mencetak Generasi Madrasah yang Cerdas, Religius, dan Nasionalis

Nasional · 31 Jul 2025 20:10 WIB ·

Firman Soebagyo: Pengibaran Bendera One Piece Menjelang HUT RI Adalah Provokasi Menjatuhkan Pemerintah


 Firman Soebagyo: Pengibaran Bendera One Piece Menjelang HUT RI Adalah Provokasi Menjatuhkan Pemerintah Perbesar

Lensawarta.com, – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar, Firman Soebagyo, mengecam aksi pengibaran bendera bajak laut dari anime One Piece yang viral di media sosial menjelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Ia menilai tindakan tersebut sebagai bentuk provokasi yang berpotensi mengganggu stabilitas nasional.

“Ini cara-cara provokatif yang ingin menjatuhkan pemerintahan, tidak boleh,” tegas Firman di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (31/7/25).

Baca juga: Bendera One Piece dan Sosok Monkey D Luffy, Simbol Baru Generasi Muda?

Bendera yang dimaksud adalah Jolly Roger, simbol bajak laut topi jerami dari serial One Piece.

Pengibaran bendera tersebut dikabarkan terjadi menjelang peringatan 17 Agustus dan ramai diperbincangkan di berbagai platform media sosial. Sebagian warganet menganggapnya sebagai ekspresi hiburan atau fandom, namun Firman melihatnya sebagai tindakan yang tidak bisa disepelekan.

Firman meminta masyarakat tidak terpengaruh oleh aksi-aksi yang menurutnya bisa merusak semangat kebangsaan dan nasionalisme, terlebih menjelang momen sakral kemerdekaan RI.

Baca juga: Bukan Merah Putih, Bendera Bajak Laut One Piece Berkibar di Bulan Agustus

“Saya minta kepada masyarakat tidak boleh terpengaruh,” ujarnya.

Lebih jauh, Firman mendorong aparat untuk mengusut motif di balik aksi tersebut dan meminta agar pelaku diberikan pembinaan yang sesuai. Menurutnya, penting untuk mengetahui apakah ada aktor di balik aksi tersebut dan apa tujuan utamanya.

“Minimal mereka yang melakukan, dilakukan interogasi siapa yang menyuruh dan apa motivasinya, lalu dilakukan pembinaan,” kata anggota Badan Legislasi (Baleg) DPR itu.

Firman juga mengaitkan insiden ini dengan pentingnya memperkuat pemahaman ideologi Pancasila. Ia menyebut bahwa DPR saat ini tengah merancang Undang-Undang Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) guna memperkuat pengamalan Pancasila dengan pendekatan yang lebih adaptif bagi masyarakat.

“Kami sedang melakukan kajian penguatan terhadap pemahaman dan pengamalan ideologi dengan cara-cara yang lebih mudah diterima,” tambahnya.

Artikel ini telah dibaca 11 kali

badge-check

Reporter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Karangtaruna Diminta Bangun Kemandirian Ekonomi Desa

15 November 2025 - 14:42 WIB

1.700 Personel Gabungan Dikerahkan Amankan Laga Arema FC vs Persija di Stadion Kanjuruhan

8 November 2025 - 11:57 WIB

Gunung Semeru Erupsi, Polres Lumajang Pastikan Seluruh Unsur Siaga Hadapi Potensi Bencana

5 November 2025 - 13:09 WIB

Cegah Kepanikan Warga, Bupati Lumajang Perkuat Pengawasan SPBU Pertamina

31 Oktober 2025 - 16:24 WIB

Bupati Lumajang Sidak Dua SPBU, Pastikan Pertalite Aman dan Sesuai Standar

31 Oktober 2025 - 16:13 WIB

Pemerintah Siapkan Rp20 Triliun untuk Hapus Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan

31 Oktober 2025 - 10:50 WIB

Trending di Nasional