Rem Tak Pakem, Truk Box Hantam Pembatas Jalan di Ranuyoso - Lensa Warta

Menu

Mode Gelap
Pemdes Tempursari Pasang WiFi Gratis di Dusun Ketindan, Percepat Digitalisasi Desa Pemkab Lumajang Ajak Warga Sambut 2026 dengan Doa dan Kepedulian Sosial Istighotsah Akhir Tahun 2025, Bupati Lumajang Ajak Perbanyak Doa, Empati, dan Refleksi Diri Malam Natal di Lumajang, Bupati Titip Doa dan Tegaskan Komitmen Kerukunan Jalan Baru Pasrujambe Buka Akses Ekonomi dan Percepat Pertumbuhan Desa

Daerah · 22 Sep 2025 11:39 WIB ·

Rem Tak Pakem, Truk Box Hantam Pembatas Jalan di Ranuyoso


 Rem Tak Pakem, Truk Box Hantam Pembatas Jalan di Ranuyoso Perbesar

Lumajang, – Sebuah truk box bernomor polisi B 8334 SYK mengalami kecelakaan lalu lintas di ruas Jalan Ranuyoso, Kabupaten Lumajang, Minggu malam (21/09/25).

Truk menghantam pembatas jalan usai sopir berusaha menghindari kendaraan di depannya. Diduga, kecelakaan terjadi akibat sistem pengereman kendaraan yang tidak berfungsi dengan baik.

Sopir truk, Nur Ahmad, mengaku saat itu ia melaju dari arah utara menuju Jember dalam rangka pengantaran barang.

Baca juga: Merawat Peradaban, Candi di Lumajang sebagai Jejak Identitas Nusantara

Ketika berada di kawasan Ranuyoso, tiba-tiba ada kendaraan lain di depannya yang mengurangi kecepatan secara mendadak. Nur pun berupaya menghindar, namun rem kendaraan yang ia kemudikan ternyata tidak berfungsi optimal.

“Saya sudah injak rem, tapi nggak langsung pakem. Karena panik, saya banting setir ke kanan. Ternyata ada pembatas jalan, dan saya langsung nabrak,” kata Nur Ahmad, Senin (22/9/25).

Baca juga: Harga Cabai di Surabaya Naik, Pemkot Sigap Jaga Kestabilan Harga Lewat Pengawasan dan Pasar Murah

Selain faktor teknis pada kendaraan, Nur juga menyebutkan bahwa minimnya penerangan jalan turut memperparah situasi. Ia mengaku tidak melihat adanya pembatas jalan di tengah jalur karena kondisi yang gelap.

“Saya baru pertama lewat jalur ini. Jalannya gelap dan nggak tahu kalau ada separator di tengah. Saya pikir jalannya kosong,” tambahnya.

Petugas kepolisian dari unit lalu lintas segera tiba di lokasi untuk melakukan olah TKP dan mengatur arus lalu lintas dikawasan itu.

Artikel ini telah dibaca 12 kali

badge-check

Reporter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Satgas Premanisme dan Mafia Tanah Siap Tindak Pelanggaran di Seluruh Surabaya

6 Januari 2026 - 09:28 WIB

Pemkot Surabaya Fokus Atasi Banjir Menahun di Simo dan Tanjungsari Mulai 2026

6 Januari 2026 - 09:21 WIB

Lonjakan penyerapan gabah Bulog Jember hingga 300 persen dibanding tahun sebelumnya

6 Januari 2026 - 09:00 WIB

Terima Aduan Warga, Bupati Lumajang Turun Langsung Cek Granit Alun-Alun

6 Januari 2026 - 08:45 WIB

Indeks Kepuasan Masyarakat Lumajang Capai 83,61

6 Januari 2026 - 08:03 WIB

Nataru 2025/2026, Mobilisasi Penumpang di Stasiun Malang Tembus 146.020 Orang

5 Januari 2026 - 13:02 WIB

Trending di Daerah