Agus Setiawan, Pengusaha Muda Lumajang, Tebar Kebaikan Lewat Kurban 300 Kilogram Daging di Hari Idul Adha - Lensa Warta

Menu

Mode Gelap
EDITORIAL | Birokrasi Lemot, Anggaran Mandek, Moral ASN Rapuh: Saatnya Indah Masdar Lakukan Bersih-Bersih di Lumajang Bunda Indah: Santri Masa Kini Harus Jadi Pelopor Peradaban yang Berakar pada Moral dan Nasionalisme Bunda Indah Gaungkan “Nguri-Nguri Budaya Jawa”: Sekolah Jadi Ruang Cerdas yang Berakar pada Kearifan Lokal Santri Lumajang Gelar Aksi Damai: Meneguhkan Nilai Pesantren dan Etika Publik “Gema Berbaris” Lumajang: Mencetak Generasi Madrasah yang Cerdas, Religius, dan Nasionalis

Daerah · 7 Jun 2025 13:32 WIB ·

Agus Setiawan, Pengusaha Muda Lumajang, Tebar Kebaikan Lewat Kurban 300 Kilogram Daging di Hari Idul Adha


 Agus Setiawan, Pengusaha Muda Lumajang, Tebar Kebaikan Lewat Kurban 300 Kilogram Daging di Hari Idul Adha Perbesar

Lumajang, – Hari Raya Idul Adha selalu menjadi momen istimewa bagi umat Muslim di seluruh dunia untuk meningkatkan kepedulian sosial melalui ibadah berkurban.

Tradisi yang sarat makna ini tidak hanya sebagai bentuk ketaatan kepada Allah SWT, tetapi juga sebagai wujud nyata berbagi kepada sesama, terutama mereka yang membutuhkan.

Salah satu sosok inspiratif yang memaknai Idul Adha dengan penuh kepedulian adalah Agus Setiawan, pengusaha muda asal Kabupaten Lumajang.

Pada perayaan Idul Adha tahun ini, Agus Setiawan kembali menunaikan ibadah kurban dengan menyembelih satu ekor sapi dan dua ekor kambing. Dari hewan kurban tersebut, total daging yang berhasil dikumpulkan mencapai 300 kilogram.

Daging kurban ini kemudian dibagikan secara merata kepada warga sekitar yang membutuhkan, sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas sosial.

“Alhamdulillah setiap tahunnya saya bisa terus berbagi dengan cara berkurban, ” kata Agus Setiawan, Sabtu (7/6/25).

Kegiatan berkurban yang dilakukan Agus Setiawan tidak hanya membawa kebahagiaan bagi penerima, tetapi juga menguatkan ikatan sosial antarwarga di Lumajang. Pembagian daging kurban menjadi momen kebersamaan yang mempererat tali persaudaraan dan solidaritas di tengah masyarakat.

Sebagai seorang pengusaha muda yang juga aktif dalam berbagai organisasi dan kegiatan sosial, Agus Setiawan menunjukkan bahwa kesuksesan bisnis tidak hanya diukur dari keuntungan semata, tetapi juga dari kemampuan untuk berbagi dan memberikan manfaat bagi lingkungan sekitar.

“Momentum Idul Adha ini menjadi pengingat bagi kita semua untuk terus menebar kebaikan dan kepedulian, serta memperkuat rasa persaudaraan melalui tindakan nyata seperti berkurban,” jelas Agus.

Artikel ini telah dibaca 8 kali

badge-check

Reporter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Temuan Hidrogen Peroksida di Lokasi Pengolahan Limbah Tambang Emas Picu Kekhawatiran Warga

17 November 2025 - 16:00 WIB

Pengelolahan Tambang Emas di Lumajang Tak Kantongi Izin

17 November 2025 - 15:55 WIB

Limbah Tambang Emas Resahkan Warga Pasirian Lumajang

17 November 2025 - 15:47 WIB

Ini 9 Pelanggaran yang Diburu dalam Operasi Zebra Semeru 2025

17 November 2025 - 15:33 WIB

Angka Kemiskinan Lumajang 2025 Turun Jadi 8,60 Persen, Terendah dalam Lima Tahun

16 November 2025 - 10:04 WIB

Geobag dan Geotek Jadi Andalan di Perbaikan Darurat Tanggul Regoyo

15 November 2025 - 13:42 WIB

Trending di Daerah