Kesehatan Telinga Terancam, RSUD Lumajang Catat Lonjakan Pasien Akibat Suara Sound Horeg - Lensa Warta

Menu

Mode Gelap
Pemdes Tempursari Pasang WiFi Gratis di Dusun Ketindan, Percepat Digitalisasi Desa Pemkab Lumajang Ajak Warga Sambut 2026 dengan Doa dan Kepedulian Sosial Istighotsah Akhir Tahun 2025, Bupati Lumajang Ajak Perbanyak Doa, Empati, dan Refleksi Diri Malam Natal di Lumajang, Bupati Titip Doa dan Tegaskan Komitmen Kerukunan Jalan Baru Pasrujambe Buka Akses Ekonomi dan Percepat Pertumbuhan Desa

Kesehatan dan Olah Raga · 8 Agu 2025 18:41 WIB ·

Kesehatan Telinga Terancam, RSUD Lumajang Catat Lonjakan Pasien Akibat Suara Sound Horeg


 Kesehatan Telinga Terancam, RSUD Lumajang Catat Lonjakan Pasien Akibat Suara Sound Horeg Perbesar

Lumajang, – Tradisi hajatan yang semarak dengan iringan sound system berdaya tinggi atau yang dikenal sebagai sound horeg, kini memunculkan kekhawatiran serius di dunia medis. Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Haryoto Lumajang mencatat adanya lonjakan signifikan pasien yang mengalami gangguan pendengaran dalam beberapa bulan terakhir.

Menurut dr. Aliyah Hidayati, Sp.THT-KL, dokter spesialis Telinga, Hidung, dan Tenggorokan di RSUD dr. Haryoto, mayoritas pasien yang datang ke poli THT mengeluhkan gangguan telinga akibat paparan suara keras dari hajatan yang digelar di sekitar tempat tinggal mereka.

“Pasien-pasien ini datang setelah mengalami keluhan berulang setiap kali ada hajatan di lingkungan mereka. Rata-rata mereka tidak hadir langsung di acara, tapi rumahnya berdekatan dengan lokasi hajatan,” kata Aliyah, Jumat (8/8/25).

Baca juga: Universitas Lumajang dan 7 Kampus Lain Tarik Mahasiswa KKN dari Lumajang

Keluhan yang disampaikan beragam, mulai dari telinga berdengung (tinnitus), nyeri telinga, hingga penurunan kemampuan pendengaran.

Bahkan, beberapa pasien yang sebelumnya hanya mengalami gangguan ringan mengaku kondisinya memburuk setelah terpapar suara sound horeg dari hajatan tetangganya.

Baca juga: Unej Tarik 1.070 Mahasiswa KKN dari Lumajang Usai Dua Kasus Pencurian

“Banyak yang menganggap remeh suara keras ini, padahal dampaknya ke pendengaran bisa jangka panjang. Kami sudah mencatat tren peningkatan pasien THT sejak beberapa bulan terakhir, dan sebagian besar mengaku masalahnya muncul setelah sering terpapar suara hajatan,” jelasnya.

Data internal RSUD menunjukkan bahwa jumlah kunjungan pasien poli THT meningkat hampir 25% dalam tiga bulan terakhir, dengan keluhan yang berkaitan langsung dengan paparan suara keras dari lingkungan.

Melihat tren ini, Aliyah menyarankan agar masyarakat lebih bijak dalam menggunakan sound system, terutama saat mengadakan acara di lingkungan padat penduduk.

Ia menekankan bahwa tidak semua orang mampu menoleransi suara keras, terlebih anak-anak dan lansia yang daya tahan tubuh serta organ pendengarannya lebih rentan.

Ia juga mendorong adanya kolaborasi lintas sektor, mulai dari pemerintah desa, dinas kesehatan, hingga tokoh masyarakat, untuk merumuskan aturan penggunaan sound system di ruang publik.

“Kesenangan dalam hajatan adalah hak setiap warga, tapi jangan sampai itu merugikan kesehatan orang lain. Edukasi tentang dampak suara keras ini harus digencarkan, agar masyarakat sadar dan lebih peduli terhadap lingkungan sekitarnya,” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 78 kali

badge-check

Reporter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Widarto Tegur Sekda Jember di Rapat Banggar, Jangan Berpolitik dengan Data Bantuan

30 Desember 2025 - 16:42 WIB

Widarto Cium Politisasi Birokrasi dalam Pengelolaan Data DBHCHT di Jember

30 Desember 2025 - 16:22 WIB

Dinas Kesehatan Diminta Awasi Ketat Program MBG Demi Keamanan Gizi Anak

26 Desember 2025 - 10:24 WIB

Rute Surabaya-Palangkaraya Jadi Upaya Citilink Permudah Mobilitas Wisata dan Bisnis

24 Desember 2025 - 18:28 WIB

Gunung Semeru Erupsi, Kolom Abu Capai 900 Meter, Status Masih Siaga

20 Desember 2025 - 19:57 WIB

Bank Indonesia Prediksi Penjualan Eceran Surabaya Naik 19,7 Persen YoY di November 2025

20 Desember 2025 - 13:37 WIB

Trending di Nasional