Kimiko Cafe, Tempat Hangout Favorit di Jember - Lensa Warta

Menu

Mode Gelap
EDITORIAL | Birokrasi Lemot, Anggaran Mandek, Moral ASN Rapuh: Saatnya Indah Masdar Lakukan Bersih-Bersih di Lumajang Bunda Indah: Santri Masa Kini Harus Jadi Pelopor Peradaban yang Berakar pada Moral dan Nasionalisme Bunda Indah Gaungkan “Nguri-Nguri Budaya Jawa”: Sekolah Jadi Ruang Cerdas yang Berakar pada Kearifan Lokal Santri Lumajang Gelar Aksi Damai: Meneguhkan Nilai Pesantren dan Etika Publik “Gema Berbaris” Lumajang: Mencetak Generasi Madrasah yang Cerdas, Religius, dan Nasionalis

Bisnis · 18 Des 2023 06:15 WIB ·

Kimiko Cafe, Tempat Hangout Favorit di Jember


 Kimiko Cafe, Tempat Nongkrong Paling Estetik di Jember yang Menyediakan menu Soft Cookies Terenak  Perbesar

Kimiko Cafe, Tempat Nongkrong Paling Estetik di Jember yang Menyediakan menu Soft Cookies Terenak

Kimiko Cafe, Tempat Hangout Favorit di Jember. Menjelang Natal, banyak orang yang merayakannya merasa bingung dan sibuk. Mereka harus memesan hampers untuk diberikan kepada saudara atau rekan bisnis yang punya hubungan khusus. Hampers adalah salah satu hal yang penting dalam malam Natal, karena bisa mempererat silaturahmi.

Biasanya hampers berisi makanan atau minuman favorit orang yang akan diberi, dan berbagai macam kue kering yang imut. Banyak juga yang memberikan kue-kue modern seperti cookies atau brownies dengan aneka rasa. Kalau kamu masih belum tahu mau memberikan hampers apa, dan kebetulan sekarang ada di Jember.

Baca Juga : Hapus Tato Gratis, Program Hijrah Probolinggo Dilaksanakan Lagi

Yuk, mampir ke Kimiko Cafe. Kafe ini menawarkan soft cookies dengan aneka rasa yang enak dan gurih. Ukurannya juga lumayan besar. Selain bisa menyantap langsung di lokasi, kamu juga bisa memilih hampersnya untuk ditake out. Ada banyak pilihan varian. Kalau mau pesan hampers sebaiknya dari sekarang ya, karena mereka akan membuat hampers sesuai pesanan. Kamu juga bisa menentukan isian dan desain sesuai keinginan.

<yoastmark class=

Kimiko Cafe juga menyajikan berbagai menu lainnya

Kimiko Cafe juga memiliki berbagai menu jika dilihat dari instagram @kuliner_jember. Berikut ini ulasan lengkapnya. Kimiko Cafe terletak di jl. Letjen Sutoyo No. 18, Desa Kebonsari, Kecamatan Sumbersari, Kabupaten Jember, Jawa Timur. (Di seberang BPJS Ketenagakerjaan) Kafe ini memiliki area indoor dan outdoor. Kalau datang di sore hari suasanya romantis banget, apalagi kafenya estetik banget.

Baca Juga : Gelar Drag Bike, IMI Lumajang Ingin Pembalap Lumajang Berprestasi

Kimiko Cafe buka setiap senin sampai jumat pukul 10.00 – 22.00 WIB. Sementara setiap sabtu dan minggu buka pukul 08.00 – 22.00 WIB. Selain soft cookies dengan lebih dari 5 rasa, kafe ini juga menyediakan donat, roti bakar, dan brownies dengan berbagai varian.

Jika merasa sangat lapar, kamu juga bisa pesan makanan beratnya seperti ceker pedas dan rice bowl dengan ayam karage dan saus. Minuman di sini juga enak-enak, mulai dari yang asam manis segar sampai yang susu banget. Favoritnya choco pistachio. Harga berbagai menu di sini mulai dari Rp 8.000 sampai RP 20.000 saja. Murah banget kan Gak heran kalau Kimiko Cafe jadi tempat hangoutnya anak muda Jember

Artikel ini telah dibaca 213 kali

badge-check

Reporter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Kadin Lumajang Genjot Transformasi Digital Demi Ciptakan Desa Berdaya Saing di Tengah Persaingan Global

16 November 2025 - 16:54 WIB

Jika Disetujui, UMK Lumajang 2026 Berpotensi Tembus Rp 2,6 Juta

16 November 2025 - 11:03 WIB

Tak Hanya Urus Industri Besar, Kadin Kini Jadi Motor Penggerak Ekonomi Kreatif di Lumajang

14 November 2025 - 20:04 WIB

Agus Setiawan: Banyak Konflik Royalti Terjadi karena Seniman Lupa Mengelola Karyanya

14 November 2025 - 19:48 WIB

Menjelang Tahun Baru, Buper Glagaharum Lumajang Jadi Primadona Wisata Camping di Kaki Semeru

13 November 2025 - 00:21 WIB

Storytelling, Rahasia Konten Menarik Menurut Ketua Kadin Lumajang

12 November 2025 - 08:12 WIB

Trending di Bisnis