Lumajang – Pemerintah Kabupaten Lumajang terus menunjukkan komitmen dalam meningkatkan layanan kesehatan. Pelantikan pengurus baru Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Lumajang, Sabtu (17/5/2025), menjadi momen penting untuk memperkuat kolaborasi strategis antara profesi medis dan pemerintah daerah.
Bupati Lumajang, Indah Amperawati (Bunda Indah), menegaskan bahwa sektor kesehatan merupakan prioritas utama. Ia mengapresiasi peran para dokter dalam menjaga kesehatan masyarakat. Selain itu, ia mendorong tenaga medis untuk melanjutkan pendidikan demi meningkatkan profesionalisme layanan.
“Kami ingin IDI menjadi mitra strategis Pemkab Lumajang. Mari wujudkan sistem kesehatan yang kuat dan merata hingga ke pelosok,” tegas Bunda Indah.
Di sisi lain, Wakil Ketua IDI Wilayah Jawa Timur, dr. Hendro Sulistiono, menyatakan dukungan penuh. Ia menyebut bahwa kolaborasi dengan pemerintah menjadi kunci dalam menghadapi tantangan pelayanan kesehatan modern.
“Era kesehatan yang penuh tantangan ini justru menjadi pemantik inovasi. Kami siap bersinergi dengan Pemkab untuk membangun sistem yang lebih baik,” ungkap dr. Hendro.
Pelantikan yang berlangsung di Pendopo Arya Wiraraja ini turut dihadiri Forkopimda, Sekretaris IDI Jatim, dan Ikatan Istri Dokter Indonesia Kabupaten Lumajang. Momen ini juga menandai awal transformasi layanan kesehatan berbasis gotong royong dan nasionalisme.
IDI Cabang Lumajang diharapkan menjadi organisasi yang adaptif, cepat tanggap, dan tetap menjunjung etika profesi. Pemkab Lumajang pun berjanji terus hadir sebagai pelindung dan penggerak perubahan dalam sistem pelayanan kesehatan.
Tinggalkan Balasan