Layanan Paspor Lumajang Semakin Mudah Diakses - Lensa Warta

Menu

Mode Gelap
Pemdes Tempursari Pasang WiFi Gratis di Dusun Ketindan, Percepat Digitalisasi Desa Pemkab Lumajang Ajak Warga Sambut 2026 dengan Doa dan Kepedulian Sosial Istighotsah Akhir Tahun 2025, Bupati Lumajang Ajak Perbanyak Doa, Empati, dan Refleksi Diri Malam Natal di Lumajang, Bupati Titip Doa dan Tegaskan Komitmen Kerukunan Jalan Baru Pasrujambe Buka Akses Ekonomi dan Percepat Pertumbuhan Desa

Daerah · 4 Jul 2025 09:42 WIB ·

Tak Perlu ke Jember, Layanan Paspor Segera Hadir di Mal Pelayanan Publik Lumajang


 Tak Perlu ke Jember, Layanan Paspor Segera Hadir di Mal Pelayanan Publik Lumajang Perbesar

Pemerintah Kabupaten Lumajang terus berupaya mempermudah akses layanan publik bagi warganya. Salah satu langkah strategis yang segera terwujud adalah pembukaan Unit Layanan Paspor (ULP) di Mal Pelayanan Publik (MPP) Lumajang.

Langkah ini merupakan hasil kerja sama antara Pemkab Lumajang dan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jember yang disepakati dalam audiensi resmi pada Kamis, 3 Juli 2025 di Ruang Rapat Mahameru.

Bupati Lumajang Indah Amperawati menyatakan dukungan penuh terhadap realisasi ULP tersebut. “Pemerintah Kabupaten Lumajang tentu sangat mendukung. Kami akan siapkan ruang layanan di MPP sebagai bentuk komitmen mendekatkan layanan negara kepada masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Imigrasi Jember Eko Julianto Rachmad menyampaikan bahwa pembukaan ULP di Lumajang sangat penting mengingat tingginya volume permohonan paspor dari warga.

“Warga Lumajang sangat aktif mengurus paspor. Dengan hadirnya ULP, mereka tidak perlu jauh-jauh. Kami juga sudah menggunakan sistem e-paspor dan layanan digital untuk efisiensi,” ungkapnya.

Selama ini, warga Lumajang harus menempuh perjalanan ke Jember atau Malang untuk mengurus paspor. Kehadiran ULP di MPP Lumajang akan menghemat waktu dan biaya, serta memberikan kemudahan akses layanan bagi masyarakat.

Kebutuhan terhadap paspor di Lumajang memang tergolong tinggi, baik untuk keperluan ibadah umrah maupun untuk bekerja ke luar negeri. Bupati Indah menilai bahwa karakter masyarakat Lumajang yang religius dan pekerja keras mendorong mobilitas internasional yang cukup signifikan.

Langkah ini juga menjadi bagian dari komitmen pemerintah dalam mengintegrasikan pelayanan publik secara digital, demi memberikan pelayanan yang cepat, efisien, dan mudah dijangkau oleh seluruh lapisan masyarakat.

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Reporter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Pelantikan Pejabat Baru di Jember Dibayangi Silpa Rp700 Miliar

3 Januari 2026 - 11:00 WIB

Ketahanan Pangan Terancam Jadi Korban Silpa, DPRD Minta Perencanaan APBD Lebih Matang

3 Januari 2026 - 09:22 WIB

Silpa Rp 700 Miliar Jadi Alarm Keras Kinerja OPD di Tahun Awal Pemerintahan Jember

3 Januari 2026 - 09:08 WIB

Silpa APBD Jember Tembus Rp700 Miliar, DPRD Siapkan Evaluasi Besar-besaran OPD

2 Januari 2026 - 16:53 WIB

Senduro Masuk Kategori Mandiri, Bukti Desa Mampu Menjadi Garda Terdepan Pelestarian Lingkungan

2 Januari 2026 - 16:14 WIB

Data Lemah, Pembinaan Minim, Petani Pisang Terjebak Sistem Off Taker

2 Januari 2026 - 15:52 WIB

Trending di Daerah