Bupati Lumajang: Pejabat yang Tak Bisa Bekerja Cepat Akan Dievaluasi Lagi - Lensa Warta

Menu

Mode Gelap
EDITORIAL | Birokrasi Lemot, Anggaran Mandek, Moral ASN Rapuh: Saatnya Indah Masdar Lakukan Bersih-Bersih di Lumajang Bunda Indah: Santri Masa Kini Harus Jadi Pelopor Peradaban yang Berakar pada Moral dan Nasionalisme Bunda Indah Gaungkan “Nguri-Nguri Budaya Jawa”: Sekolah Jadi Ruang Cerdas yang Berakar pada Kearifan Lokal Santri Lumajang Gelar Aksi Damai: Meneguhkan Nilai Pesantren dan Etika Publik “Gema Berbaris” Lumajang: Mencetak Generasi Madrasah yang Cerdas, Religius, dan Nasionalis

Daerah · 23 Okt 2025 10:09 WIB ·

Bupati Lumajang: Pejabat yang Tak Bisa Bekerja Cepat Akan Dievaluasi Lagi


 Bupati Lumajang: Pejabat yang Tak Bisa Bekerja Cepat Akan Dievaluasi Lagi Perbesar

Lumajang, – Bupati Lumajang, Indah Amperawati, menegaskan untuk meningkatkan kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang.

Ia menyoroti 40 Organisasi Perangkat Daerah (OPD), hanya sebagian kecil yang dinilai mampu bergerak cepat dalam merealisasikan program kerja. Karena itu, proses rotasi dan evaluasi pejabat akan terus dilakukan secara berkala.

Dalam pelantikan 191 pejabat struktural dan fungsional di Pendopo Arya Wiraraja, Rabu (22/10/2025), Indah menjelaskan bahwa langkah mutasi kali ini bukan sekadar formalitas.

Baca juga: Bupati Lumajang Dorong ASN Profesional Lewat Mutasi 191 Pejabat

Rotasi tersebut merupakan bentuk penyegaran agar roda birokrasi dapat berjalan lebih efektif dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

“Ada 40 OPD, tapi yang bisa saya ajak lari kencang itu hanya lima. Ini makanya dirotasi. Nanti dilihat lagi, kalau di tempat baru masih belum bisa, akan dievaluasi kembali,” tegasnya, Kamis (23/10/2025).

Ia menambahkan, upaya pembenahan ini merupakan bagian dari strategi memperkuat pelayanan publik dan mempercepat realisasi program pembangunan daerah.

Baca juga:700 Pecatur Serbu Lumajang! Bupati Cup 2025 Siap Jadi Magnet Sport Tourism Jawa Timur

Menurutnya, semua ASN harus memiliki semangat dan kecepatan kerja yang sama agar target-target pemerintahan bisa tercapai.

“Kami ingin semua bergerak cepat bersama saya dan Mas Wabup untuk melayani rakyat. Di tengah keterbatasan anggaran, kita harus tetap berlari kencang demi memenuhi harapan masyarakat,” ujarnya.

Pelantikan kali ini mencakup delapan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (Eselon II), 74 Pejabat Administrator, 81 Pejabat Pengawas, serta 28 Jabatan Fungsional melalui pengangkatan pertama. Dengan formasi baru tersebut, Pemkab Lumajang berharap kinerja aparatur dapat semakin solid dan terukur.

Indah juga menegaskan evaluasi kinerja ASN tidak berhenti di tahap mutasi. Pejabat yang gagal menunjukkan peningkatan atau tidak mampu beradaptasi dengan ritme kerja baru akan kembali dievaluasi.

“Kita ingin membangun tim yang solid. Semua harus punya kecepatan dan ketepatan kerja,” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 11 kali

badge-check

Reporter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

DPRD Jember Bahas Dampak Hukum Pimpinan, Adendum APBD Jadi Pilihan

24 Oktober 2025 - 17:51 WIB

DPRD Jember Siap Konsultasi ke Gubernur Soal Pimpinan Terjerat Hukum dan Penetapan APBD 2026

24 Oktober 2025 - 16:51 WIB

Rp 47 Miliar untuk Gen Z Surabaya, DPRD Tekankan Urban Farming dan Usaha Digital Berbasis Kelompok

24 Oktober 2025 - 15:07 WIB

Pemkab Lumajang Tegaskan Komitmen Lestarikan Satwa, Rawat Enam Rusa Tutul dari Istana Bogor

24 Oktober 2025 - 13:06 WIB

Gotong Royong Ekonomi Rakyat, Strategi Koperasi Lumajang Hadapi Kendala Modal

24 Oktober 2025 - 10:14 WIB

PD Semeru Bangkrut, Bupati Lumajang: Sementara Stagnan Hingga Anggaran Normal

24 Oktober 2025 - 09:18 WIB

Trending di Daerah